Interior Luxury
Setelah sekian lama mempertahankan basic body generasi pertama yang launching tahun 2003 dan langsung populer menjadi idola mulai tahun 2004 mengantikan body lama generasi LGX yang sudah mulai terlihat tidak update pada jaman itu. Innova generasi pertama mempunyai garis body dengan lekukan aerodinamis mulai dari ujung front bumper, kap mesin, kaca depan, sampai roof. Bisa dibilang pada saat itu kemunculan Innova adalah sebuah terobosan fenomenal yang sangat sangat dinanti dan langsung direspon positif oleh pasar.
Innova Generasi I
Body Innova generasi pertama bertahan cukup lama, antara 2003 sampai dengan akhir 2015 (sekitar 12 tahun). Dari basic body Innova generasi pertama tersebut sempat terjadi 3 kali face lift yang kesemuanya hanya minor change.
Innova Generasi I, face lift 2008
Dimulai dari minor change pertama pada tahun 2008 dengan perubahan pada front bumper mulai dari fog lamp sampai grill dan stop lamp. Dari perubahan kecil ini. si Innova tampil lebih tembem dan terkesan agak gemuk dibanding sebelum face lift. Tapi itu semua hanya masalah kesan visual, basic body masih tetap sama.
Innova Generasi I, face lift 2012 - Grand Innova
Selanjutnya minor change kedua pada tahun 2012 dengan perubahan mulai dari front bumper, fog lamp, grill, head lamp, sampai ke kap mesin, dan stop lamp. Body lama dengan face lift kedua ini diberi label Grand Innova. Body Grand Innova bisa dibilang adalah body paling ideal dengan perpaduan garis serba tegas pada kap mesin dan bentuk head lamp membuat Grand Innova menjadi kenangan tak terlupakan dan sebagai pencapaian tertinggi Astra Toyota Sales Operations. Jujur saja, saat itu body Grand Innova sempat membuat saya jatuh cinta karena keindahan lekukan body begitu manis yang dikombinasikan pada garis serba tegas di bagian depan menyatu begitu sempurna.
Innova Generasi I, face lift 2014
Selanjutnya pada tahun 2014, Innova kembali melakukan minor change pada front bumper, fog lamp, dengan ciri khas grill lebar dan penambahan aksen stop lamp yang menyatu dengan trunk lite.
Innova adalah midle MPV yang fenomenal dengan predikat mobil sejuta umat dan sudah mempunyai nama besar sejak generasi body kotak dan body kapsul dengan sebutan kijang baru. Setelah sekian lama mengisi hati para mengemarnya dan sempat membuat hati deg degan pengen memiliki pada waktu launching Grand Innova tahun 2012 lalu. Kini Innova kembali membuat hati cenat cenut dengan kemunculan All New Innova yang sejak beberapa bulan terakhir memuncakkan rasa penasaran tentang bentuk body barunya yang sempat dibuat misterius.
All New Innova boleh dibilang sedikit naik kelas, dari awalnya sebagai mobil sejuta umat sekarang bisa dibilang Innova sudah menjadi midle MPV kelas menengah yang cukup berkelas. Hal ini terlihat jelas dari fitur dan disain interior yang lebih luxury dan sama sekali berbeda dengan Innova body pertama. Perbedaan tersebut juga bisa terlihat dari pergeseran type yang awalnya dimulai dari E, G, V sempat bertahan pada level yang sama dengan menambahkan level bawah J dan J Bisnis pada generasi Grand Innova. Kini Type bawah sudah mulai ditiadakan dan Innova mempunyai satu lagi type paling atas yaitu Q (G, V, Q)
Toyota Kijang Innova 2016 akan dipasarkan dalam 3 tipe: G, V dan Q (New Top Grade). Semua tipe Kijang Innova berbahan bakar bensin dibekali mesin 2.0 L dengan teknologi dual VVT-i.
Untuk varian berbahan bakar diesel, all-new Kijang Innova menggunakan mesin diesel baru tipe GD berkapasitas 2.4 L, yang didukung teknologi VNT (Variable Nozzle Turbo) dan Intercooler yang kinerjanya sudah teruji.
Semua mesin ditunjang oleh transmisi otomatis 6-speed baru. Toyota mengatakan all-new Kijang Innova 2016 akan menjadi MPV Medium pertama di Indonesia yang dilengkapi fitur penunjuk pola mengemudi (drive mode) yaitu, Normal, Eco Mode dan Power Mode yang selama ini hanya digunakan di mobil segmen sedan kelas atas. Bahkan pada varian A/T (transmisi otomatis) 6-speed, didukung oleh teknologi Sport Sequential Shiftmatic.
Dashboard Innova 2016 benar-benar baru – memancarkan kemewahan dan modernitas – dengan menampilkan layar-sentuh resolusi tinggi di tengah, menampilkan berbagai fungsi.
Kata penutup dari penulis.
Menurut saya disain body All New Innova ini wajar-wajar saja dan sudah menyesuaikan dengan disain terkini yang relevan dengan jamannya. Tapi perubahan besar pada fitur dan disain interior sungguh sebuah prestasi membanggakan dan cukup sukses merubah citra midle MPV menjadi lebih Luxury dan bercita rasa mewah sekaligus futuristik.
PRIORITY